ARAK - ARAKAN SEDEKAH BUMI DESA KEDUNGNENG
- Oct 30, 2023
- Admin Desa

Sabtu, 28 Oktober 2023. Desa Kedungneng terpantau ramai. Banyak kerumunan masyarakat dengan tampilan berbeda dari biasanya. Bunyi salon – salon besar bersautan menambah keramaian siang tadi. Masyarakat desa Kedungneng heboh sambil berjoget kompak mengikuti alunan musik DJ. Paragoy yang sedang viral disetiap acara arak-arakan sedekah bumi.
Siang ini merupakan acara sedekah bumi desa kedungneng di tahun 2023. Berbeda dengan tahun sebelumnya, tahun 2023 ini lebih ramai acaranya. Mulai dari kostum dan kekompakan masyarakat desa kedungneng. Setiap RT mengirimkan tim dengan pakaian dan joget ala paragoy menghibur masyarakat desa kedungneng.
Sejatinya acara sedekah bumi merupakan acara yang sakral tentang mensyukuri nikmat yang telah Allah SWT berikan kepada masyarakat desa kedungneng. Harapannya agar agar desa kedungneng tetap menjadi rumah yang nyaman untuk masyarakatnya. Hasil bumi yang melimpah dan makmur masyarakatnya.
Memang pada tahun 2023 ini lebih ramai acaranya mulai dari hari jum’at, 27 Oktober 2023 sampai hari Sabtu, 28 Oktober 2023 masyarakat disuguhkan beberapa acara dalam rangka memperingati hajatnya sedekah bumi desa kedungneng, diantaranya senam sehat, sepeda hias, pengajian, lomba mancing dan ditutup acara malam hari yaitu hiburan sandiwara.
Tahun depan mudah-mudahan bisa lebih ramai dan tanpa menyampingkan adat dari para sesepuh tentang sakralnya sedekah bumi. Aamiin